Al-Qur'an diyakini seluruh umat Islam sebagai Kitab Suci yg harus dipegang teguh. Kebenaranya berlaku sepanjang zaman, dan didalamnya terdapat aturan serta petunujuk yg berasal dari Allah Swt. Al-Qur'an juga diyakini dan diakui oleh umat Islam sebagai satu-satunya Kitab Suci yg belum dan tidak akan pernah mengalami perubahan sejak diturunkan.
Al-Qur'an merupakan satu-satunya bacaan yg dipelajari dan diketahui sejarahnya. Bukan sekedar secara umum, melainkan ayat demi ayat, baik dari segi penetapan kata demi kata dalam susunanya serta pemilihan kata tersebut, melainkan mencakup arti kandunganya yg tersurat dan tersirat, sampai pada kesan-kesan yg ditimbulkanya.
Al-Qur'an adalah satu-satunya bacaan yg diatur dan dipelajari tata cara penulisanya, baik dari segi persesuaian dan perbedaanya dengan penulisan masa kini, sampai pada mencari rahasia perbedaan penulisan kata-kata yg sama. Al-Qur'an adalah satu-satunya bacaan yg dihitung jumlah ayat, kata, serta hurufnya.
Al-Qur'an adalah inti sari dari semua pengetahuan. Tetapi, pengetahuan ini terkandung didalam Al-Qur'an sebagai benih dan prinsip. Al-Qur'an memuat prinsip dari segala pengetahuan termasuk kosmologi dan pengetahuan tentang alam semesta. Al-Qur'an bukan hanya sumber pengetahuan metafisis dan relegius, melainkan juga sumber segala pengetahuan. Al-Qur'an adalah pedoman dan sekaligus kerangka segala kegiatan intelektual Islam.
Al-Qur'an diturunkan bagi petani sederhana dipelosok dusun maupun ahli metafisika di universitas yg berdiri megah ditengah kota megapolitan. Al-Qur'an mengandung berbagai tingkat pengertian dan berlapis makna bagi semua jenis pembacanya. Karena itu, orang harus mempersiapkan diri agar dapat memahami arti Al-Qur'an.
Al-Qur'an sebagai Kitab Suci oleh sebagian umat Islam dihormati secara sangat istimewa. Al-Qur'an diletakan ditempat paling atas dibanding buku-buku biasa. Jika Al-Qur'an jatuh, orang akan segera mengambil dan menciumnya sebagai bentuk penyesalan sekaligus memperbarui komitmen pada kesucianya.
Al-Qur'an adalah segalanya bagi umat Islam. Al-Qur'an memberi pengaruh sentral bagi peradaban Islam. Teks-teks Al-Qur'an menjadi pusat dan spirit tumbuh kembangnya peradaban muslim. Al-Qur'an menjadi sumber inspirasi berkembangnya ilmu dan kebudayaan.
..............
Pustaka:
Sofyan Abdul Rosyid (2011).Al-Qur'an dan Terjemahanya. Edisi Ilmu Pengetahuan PT Mizan Publishing House. Bandung
Sofyan Abdul Rosyid (2011).Al-Qur'an dan Terjemahanya. Edisi Ilmu Pengetahuan PT Mizan Publishing House. Bandung
Tidak ada komentar:
Posting Komentar